Mau Cari Apa?

Assalamualaikum

Selamat Datang Di Blog Saya,
Mari Kita Berbagi Ilmu Yang Bermanfaat,
kebetulan saya sedang belajar dakwah online.
mohon bantuan dan bimbinganya.

Sabtu, 10 April 2010

Doa Rasulullah saw di Peristiwa Al-Ghadir

Doa Rasulullah saw di Peristiwa Al-Ghadir

Peristiwa Al-Ghadir terjadi pada 18 Dzul-Hijjah 10 H
Doa Rasulullah saw dalam peristiwa ini sungguh
membahagiakan sekaligus mengerikan bagi kita semua kaum muslimin. 

Al-Ghadir adalah peristiwa yang paling besar dalam sejarah kehidupan Nabi saw. Dalam peristiwa ini Rasulullah saw khutbahnya yang terakhir di Ghadir Khum, dalam haji wada’. Ghadir  Khum adalah suatu tempat antara Mekkah dan Madinah, dekat Juhfah sekitar 200 km dari Mekkah.

Peristiwa Al-Ghadir terjadi pada tanggal 18 Dzul-Hijjah 10 H, wikipedia
Peristiwa ini terjadi kira-kira 70 hari sebelum Rasulullah saw wafat. Rasulullah saw wafat tanggal 28 Shafar 11 H (Dalam buku 560 hadis dari 14 Manusia suci, oleh Fatih Guven).

Memang, peristiwa besar ini asing di kalangan umumnya kaum muslimin. Mengapa?
Padahal peristiwa ini paling besar dalam sejarah hidup Nabi saw, dihadiri oleh 90 ribu sahabat Nabi saw. Ada juga ahli sejarah yang mengatakan dihadiri: 114.000 sahabat; ada juga yang mengatakan: 120.000 sahabat; dan ada yang mengatakan dihadiri oleh: 124.000 sahabat. 

Jadi, tidak ada satu pun khutbah dan hadis Nabi saw dalam waktu yang sama didengar langsung oleh sejumlah besar sahabat Nabi saw seperti dalam peristiwa Al-Ghadir. Karenanya para ahli hadis mengatakan: Tidak ada satu pun hadis Nabi saw yang kemutawatirannya melebihi kemutawatiran hadis Al-Ghadir. Adapun mengapa peristiwa dan hadis Al-Ghadir asing di kalangan umumnya kaum muslimin, itu persoalan lain. Kita mesti bertanya secara kritis dan objektif.

HADIS DAN DOA RASULULLAH SAW
Hadis dan doa ini disampaikan oleh Rasulullah saw dalam khutbahnya yang terakhir di Ghadir Khum. Hadis ini dikenal sebagai hadis Al-Ghadir. Berikut ini hadis dan doa Rasulullah saw:

من كنت مولاه فعـلي مولاه، اللهمّ وال من والاه وعاد من عاداه

“Barangsiapa yang menjadikan aku sebagai pemimpinnya, maka Ali (bin Abi Thalib) adalah pemimpinnya. Ya Allah, cintai orang yang mencintainya, dan musuhi orang yang memusuhinya.”

Hadis ini terdapat di dalam:
1. Shahih Muslim 4:1873, Dar Fikr, Bairut.
2. Shahih Tirmidzi 5: 297, hadis ke 3797.
3. Sunan Ibnu Majah 1: 45, hadis ke 121.
4. Musnad Ahmad 5: 501, hadis ke18838, hlm 498, hadis ke:18815, cet Bairut.

Sungguh betapa mengerikan hidup kita jika kita dimusuhi oleh Allah dan Rasul-Nya, dan betapa bahagianya hidup kita jika dicintai oleh Allah dan Rasul-Nya. 

Redaksi hadis Al-Ghadir bermacam-macam.
Yang ingin mengetahui lebih detail tentang hadis Al-Ghadir dan kaitannya dengan tafsir surat Al-Maidah: 67, berikut pendapat para ulama, klik di sini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar